Assalamualaikum Sahabat Online ku.
Aku pengen sedikit cerita, kemarin aku harus keluar Kecamatan karena mau menjenguk keluarga aku yang sedang sakit. Beliau baru saja pulang dari Rumah Sakit. Doakan semoga beliau cepat di berikan kesehatan ya teman-teman.
Karena aku keluar Kecamatan di saat situasi seperti ini jadi aku harus melewati 2 Posko Pemeriksaan.
Iya pemeriksaan, cek suhu badan, memperlihatkan KTP, mencatat data diri, dan menjawab beberapa pertanyaan.
Alhamdulillah, aku lolos pemeriksaan.
Sadar gk sih sebenernya gk cuman dalam keadaan seperti ini kita harus di periksa terlebih dahulu, biasanya sebelum masuk Mall juga di periksa dulu. Terus kalau mau bepergian menggunakan pesawat terbang juga harus di periksa, kalau mau mengemudi motor atau mobil pun kita harus mempunyai SIM dulu ya kan?
Contoh kecil nya aja nih kita gk bisa nonton di bioskop kalau kita gk punya tiket, kita juga gk bisa seenaknya beli tiket kalau umur kita belum cukup. Jadi ingat satu kejadian, waktu itu aku mau nonton ketika mau beli tiket mba nya bilang.
"maaf boleh lihat KTP nya"
Aku mengeluarkan KTP dari tas kecil, terus aku kasih ke mba nya.
Lalu mba nya bilang
"Maaf, Film ini di khususkan untuk yang berusia 21 Tahun keatas"
Sumpah saat itu malu banget.
Aku langsung keluar dari antrian, gk peduli lagi sama mba nya dan orang yang di belakang, terserah lah mereka mau ngomong atau berpikir apa.
Jadi singkatnya kita hidup itu gk bisa seenaknya. Harus ada peraturan dan beberapa "persyaratan" yang harus kita lakukan.
Eh ingat ini baru di DUNIA.
Kalau di AKHIRAT nanti lebih parah lagi dong.
Di DUNIA jika kita tidak menaati peraturan atau kita gk punya beberapa persyaratan yang seharusnya paling-paling yang menghakimi ya Manusia juga, lah kalau di AKHIR?
Selama hidup di dunia ya kita jalankan apa yang seharusnya di jalankan dan ingat cari bekal kita sebanyak - banyak nya di dunia ini.
Tapi balik lagi sih sama kita nya, semua itu adalah pilihan.
Tempat seperti apa yang kelak di Akhirat yang kita inginkan, kalau kita ingin tempat terbaik atau "Surga" maka kita harus menyiapkan berkas-berkas persyaratan kita dari sekarang. Caranya ya dengan menjalankan semua perintah Nya beserta Sunah Nya dan Menjauhi segala larangan Nya.
Kalau kita mau tempat yang buruk maka kita juga harus mempersiapkan berkas-berkas persyaratan nya. Caranya dengan melakukan segala kerusakan dan semua yang Dia larang.
Jadi terganggu pilihan kita.
Oh iya, jangan menunggu nanti untuk memulai pilihan kita. Karena kita gk tau kapan "giliran" kita.
Semoga kita memiliki pilihan-pilihan yang terbaik dalam hidup kita yah.
See u sahabat Online.
Terimakasih sudah berkunjung😊
Komentar
Posting Komentar